
Puisi
Syair untuk Ibu Generasi
Oleh. Fitri Ummu Syarif
Aku ...
Kamu ....
Kita ....
Ibu generasi
Yang mestinya berkarir surga
Namun,
Sayap itu patah sebelah
Ditarik sistem kapitalisme
Dirusak gaya materialistik
Ditabrak hedonisme
Aku, Kamu, Kita ....
Ibu generasi
Yang mestinya berkarir surga
Namun,
Nurani ditikam media
Leher dicekik kebebasan tanpa batas
Lisan dan tangan dibungkam hak asasi
Tak dapat bersuara
Untuk merangkul generasi
dengan aturan sesuai fitrah
Aku, Kamu, Kita Ibu generasi
Pundak ini dihimpit kesenjangan ekonomi
Dimiskinkan ditengah kekayaan negeri
berperan harus dijanda dijalani
Berpacu dengan melejitkan diri
Biar tungku tetap berasap lagi
Kaki ini
Dilepas ke jurang kesetaraan gender
Disambut karpet merah emansipasi
Lari hingga tersungkur oleh paradigma feminisme
Bahkan, kesetaraan itu kini jadi strategi pembangunan... katanya
Seolah memberi kesejahteraan perlindungan bagi perempuan
kebijakan, anggaran, pendidikan kesehatan, bahkan kegiatan ekonomi belum juga mampu menyejahterakan serta memuliakan perempuan
Justru perempuan, sang ibu generasi...
Semakin menderita dan dilema
Dituntut memiliki kontribusi ekonomi
Meninggalkan keluarga dan generasi
Lalu terjebak eksploitasi
Dijadikan komoditas meraup materi
Mesin pencetak uang untuk daya beli
Telinga disumbat dengan kata manis
Penuh dusta dan racun
Bahwa materi adalah kunci kebahagian
Karir bukti pencapaian dan kehormatan
jadi tumbal segar kebiadaban sistem Ini
Perempuan yang melaksanakan perannya dianggap bentuk pengekangan diri
Ruginya umur, percuma sekolah tinggi
ijazah menumpuk di lemari
Tidak saudaraku... !!!
Itu penyelamatan bohong
Bagaimana mungkin ikan diselamatkan dari air agar tak tenggelam, katanya!
Bagaimana mungkin ibu generasi bisa selamat dengan jauh dari aturan Pencipta?
Islam memuliakan ibu generasi
Kita bisa sejahtera dengan aturan ilahi
Tanpa kompromi lagi dengan sistem ini
Disini kita bisa menikmati karir sesungguhnya
Wanita berkarir surga
Bahkan kesenangan kenikmatan surga
Ada di telapak kaki ibu
[Ma]
Baca juga:

0 Comments: