Headlines
Loading...
Oleh. Utami Ummu Irul

" Sesungguhnya Allah tidak merubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap sesuatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan sekali-kali tak ada pelindung bagi mereka selain Dia."(QS. Ar-Ra'du: 11).

Dari ayat ini maka jelaslah bahwa perubahan harus senantiasa kita lakukan. Apalagi bagi kaum muda. Kesempatan untuk berubah masih sangat panjang, "Wahai para pemuda! Manfaatkan waktu yang telah dikaruniakan Allah kepada kalian saat ini!" Untuk apa?  Untuk menaati Allah dan Rasul-Nya, pastinya. Untuk merubah diri sendiri, orang lain, bangsa dan negara dari kebiasaan/ keadaan jahiliah menuju kebiasaan yang Islami (sesuai syariat Islam).

Wahai generasi muda!
Kalian adalah generasi penerus bangsa ini! Di pundak kalianlah masa depan bangsa dan agama ini. Jadilah pemimpin untuk melakukan perubahan umat ini menuju kemuliaan, sebab kalian adalah agent of change (agen perubahan). Perubahan di sini tidak sembarang perubahan, sebagaimana yang kini dipahami orang kebanyakan, namun perubahan dari yang tidak Islami menuju Islami. Lakukan pula perubahan itu secara sempurna, baik dalam berekonomi, berpolitik, bersosial budaya dan berbagai masalah kehidupan ini. 

Hal itu harus dilakukan, sebab Allah Swt. telah memerintahkan kepada kita di dalam ayat cinta-Nya ini, 
" Wahai orang-orang yang beriman, masuklah ke dalam Islam secara menyeluruh..." (QS. Al-Baqarah: 208).

Jadi, apa tugas pemuda hari ini, agar bisa menjadi perfect agent of change? Pertama adalah mengkaji Islam secara keseluruhan. Mulai dari ibadah mahdoh/ urusan pribadi hingga urusan pemerintahan. Mulai dari bangun tidur hingga bangun negara. Semuanya harus dikaji, sebab telah diajarkan oleh Baginda Nabi saw..

Yang kedua, harus bergabung dengan jemaah kaum Muslim yang menyeru kepada kebaikan (Islam), mengajak kepada kebajikan dan mencegah dari perbuatan yang mungkar. Pasalnya bergabung dengan jamaah kaum Muslim hukumnya kudu, tidak boleh tidak. 
Allah berfirman, " Dan hendaklah ada segolongan umat dari kalian yang menyeru kepada kebaikan (Islam), yang mengajak kepada kebajikan, dan mencegah dari perbuatan mungkar.

Berikutnya, bersama dengan jemaah kaum muslim tersebut maka pemuda mendakwahkan dan memperjuangkan Islam agar Islam yang agung ini diadopsi secara keseluruhan oleh penguasa dunia, dalam sistem yang shohih, yakni sistem Kh1l4f4h. 

Mengapa harus dalam naungan Kh1l4f4h? Tidak bisakah di sistem pemerintahan yang lain, misalnya dengan sistem pemerintahan republik atau kerajaan atau sistem federasi dan lain-lain? Tidak bisa! Mengapa? Sebab hanya melalui sistem kh1l4f4h, pemuda bisa menjadi agen perubahan yang shohih. Semoga hal ini segera terwujud. Aamiin...

Wallahualam bisshawab. [Ma]

Baca juga:

0 Comments: