
motivasi
Pilihan-Nya Selalu yang Terbaik
Oleh. Erna Kartika Dewi
Dalam Islam, kita harus selalu menerima apapun yang Allah tetapkan untuk hidup kita.
Ketetapan Allah atas suatu kejadian atau yang biasa disebut takdir ini adalah sesuatu yang pasti ada dalam garis hidup setiap manusia. Entah takdir baik, maupun takdir buruk harus selalu kita terima dengan lapang dada dan ikhlas. Yang pasti yang namanya kebahagiaan, kesedihan, jodoh, rezeki, dan juga ajal semua sudah masuk dalam catatan takdir kita. Dalam Al-Qur'an Allah sebutkan salah satu penjelasan tentang takdir yaitu dalam surah Al-Qamar ayat 49:
Ø¥ِÙ†َّا ÙƒُÙ„َّ Ø´َÙŠْØ¡ٍ Ø®َÙ„َÙ‚ْتُÙ‡ُ بِÙ‚َدَرٍ
Artinya:
"Sesungguhnya Kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran."
Jadi, segala apapun yang ada di dunia ini akan berjalan sesuai kehendak Allah.
Selalu azamkan di dalam hati bahwa apapun yang terjadi dalam hidup kita adalah pasti yang terbaik untuk kita, karena Allah tidak pernah salah dalam menempatkan sesuatu.
Ketika takdir buruk yang datang kepada kita, mungkin ada maksud lain yang ingin Allah sampaikan kepada kita. Mungkin Allah rindu dengan keluh kesah kita, Allah rindu dengan curhatan kita dan Allah ingin membuat kita menjadi pribadi yang lebih kuat lagi dalam menghadapi kehidupan ini. Dan setelah semua itu bisa terlewati, yakinlah kita pasti akan menjadi manusia yang lebih baik lagi.
Ketika takdir baik yang datang menyapa kita, bisa jadi itu juga karena Allah ingin menguji kita apakah kita bisa menjadi pribadi yang senantiasa bersyukur atas apa yang sudah Allah berikan ataukah akan menjadi manusia yang takabur. Apapun itu semua pasti ada maksud yang ingin Allah sampaikan.
Allah yang menciptakan manusia dan Allah pula yang menetapkan takdir dari setiap manusia. Di mana pun kita berada, takdir Allah akan selalu membersamai kita juga, namun Allah memberi kebebasan kepada kita untuk memilih perbuatan yang akan kita lakukan. Hidup kita akan dihadapkan dengan banyak pilihan dan kita juga yang akan memilih akan memilih menjadi manusia yang seperti apa nantinya.
Ketika memilih dalam suatu pilihan yang berada dalam kendali kita sebagai manusia, maka kita akan dimintai pertanggungjawabannya oleh Allah. Apapun yang menjadi pilihan kita haruslah pilihan yang paling terbaik di antara yang baik.
Agar kelak kita dapat mempertanggungjawabkannya dengan baik di hadapan Allah dan akan mendapatkan rapor dari sebelah kanan sesuai dengan impian kita.
Isilah hari-hari kita dengan segala hal yang baik dan senantiasa melakukan segala sesuatu semata-mata hanya untuk Allah semata. Dan layakkanlah diri kita untuk menjadi hamba yang senantiasa dicintai oleh Allah.
Wallahualam bissawab. [An]
Baca juga:

0 Comments: